Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 10 Diundur

Setelah pendaftaran kartu prakerja gelombang 9 resmi ditutup yaitu pada hari senin 21 September 2020, pihak prakerja akan membuka kembali pendaftaran prakerja untuk gelombang selanjutnya yaitu gelombang 10.

Kepada rekan rekan yang belum sempat mendaftar atau bahkan yang tidak lolos di prakerja gelombang ke 9 jangan khawatir, rekan rekan bisa mendaftar kembali di gelombang ke 10 yang akan di buka secepatnya.

Rencana nya, pembukaan prakerja gelombang ke 10 akan di buka pada hari kamis, 24 September 2020 namun sayangnya dikarenakan beberapa hal jadi pembukaan pendaftaran prakerja gelombang ke 10 diundur dan belum bisa di pastikan kapan dibuka.

Supaya rekan rekan tidak tertinggal informasi mengenai pembukaan pendaftaran kartu prakerja gelombang ke 10, jangan lupa follow instagram resmi prakerja karena biasanya pihak manajemen pelaksana kartu prakerja memberikan informasi nya di akun instagram resmi nya.

Bagi pendaftar prakerja gelombang 9 yang lolos dan berhasil mendapatkan kartu prakerja maka di persilahkan untuk melakukan pengecekan saldo prakerja nya dan jangan lupa untuk sambung rekening, tetapi syarat nya harus upgrade akun e-wallet nya.